Senin, 25 Maret 2019

Membuat Akun GTK Dapodik 2019d

Cara membuat akun PTK pada Aplikasi Dapodik 2019d untuk keperluan edit data GTK dan keperluan lainnya terkait data individu guru, sebab Dapodik 2019d mengharuskan semua GTK dapat mengedit sendiri data yang bersangkutan. Pada tahun 2018 edit data GTK dapat dilakukan oleh operator sekolah dan untuk saat ini dengan pembaharuan aplikasi dapodik 2019 kewenangan untuk melakukan entri data baik menyangkut Riwayat Gaji berkala dan lain lain hanya dapat dilakukan oleh GTK yang bersangkutan. Untuk itu penulis mencoba untuk berbagi kepada OPS tentang bagaimana tips membuatkan akun GTK untuk guru dan  tenaga kependidikan lainnya sehingga ops tidak perlu repot lagi untuk update data, yuk kita simak cara membuat akun GTK pada aplikasi dapodik 2019d

Langkah pertama adalah silahkan buka aplikasi Dapodik sekolah versi 2019d selanjutkan klik menu GTK, kemudian pilih sa;ah satu nama GTK yang akan dibuatkan akun beserta paswordnya untuk bapak/ibu OPS serahkan ke GTK yang bersangkutan sebagai akun yang wajib disimpan oleh individu GTK jika sewaktu waktu terjadi perubahan data pada data GTK tersebut

Klik menu ubah pada Data GTK, geser ke bawah pada menu edit PTK cari  menu Kontak, pastikan nomor HP dan Email GTK tersebut Valid sehingga nantinya GTK tidak kesulitan dalam melakukan proses verifikasi untuk mengecek terkait dengan pemberitahuan email yang masuk pada akun GTK yang bersangkutan, kemudian klik simpan. Silahkan lihat gambar dibawah ini

Membuat Akun GTK Dapodik 2019d

Selanjutknya silahkan tutup menu ubah dan kembali ke Daftar menu GTK, Pilih salah satu nama GTK yang akan dibuatkan akun lalu anda Klik menu Penugasan pada pojok atas maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini
Membuat Akun PTK Dapodik 2019d

Centang data keaktifan persemester atau pertahun kemudian klik menu Buat/UbahakunPTK pada kolom yang berwarna merah seperti gambar diatas maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini

Pastikan User name atau Email yang anda masuk sudah benar, Buatkan diri anda pasword yang mudah diingat walaupun agak sulit juga bisa dengan catatan anda harus catat agar tidak lupa nanti paswordnya kemudian ketik kembali confirmasi password yang sama seperti yang anda masukkan sebelumnya. Perhatian sebelum menyimpan cek terlebih dahulu empat poit penting dibawah ini :
  1. Password yang dimasukan bukan berarti password yang sama dengan password asli email PTK
  2. Diharapkan agar PTK sendiri yang memasukan password tersebut
  3. Akun ini akan digunakan oleh PTK untuk keperluan transaksi semua aplikasi yang dikelola oleh Ditjen GTK
  4. Akun pengguna PTK hanya dapat digunakan untuk PTK yang berada di sekolah induk
Klik simpan Selesai.

Demikian sekilas cara bapak/ibu saudara membuat Akun GTK pada aplikasi Dapodik 2019d agar kita semua dapat mengetahuinya dan semuga tulisan singkat ini bermanfaat bagi kita semua. Penulis berharap kiranya Bapak/ibu/sdr dapat memberikan kritik dan saran yang konstruktif untuk penyempurnaan tulisan yang bermanfaat untuk khalayak ramai. Terima Tasih

Jumat, 22 Maret 2019

Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 dan 2 BAN PAUD dan PNF Tahun 2019

Rekruitmen Calon Asesor BAN PAUD dan PNF Tahun 2019 yang seyogyanya pengumuman hasil seleksi tahap 1 dan 2 akan diumumkan hari ini tanggal 22 Maret 2019 sesuai dengan Pengumuman BAN PAUD dan PNF Nomor 236/K/TU/II/2019, di Undurkan sesuai Keputusan Rapat Perumusan Kebijakan Akreditasi BAN PAUD dan PNF tanggal 20 Maret 2019 menyampaikan bahwa Pengumuman Seleksi Calon Asesor BAN PAUD dan PNF Tahap 1 dan 2 ditunda (jadwal terlampir). Berita Acara Seleksi Calon Asesor BAN PAUD dan PNF yang lulus tahap 1 dan 2.
Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 dan 2 BAN PAUD dan PNF Tahun 2019

Berdasarkan lampiran surat nomor: 318/K/TU/III/2019 Tanggal 22 Maret 2019 Jadwal Kegiatan Rekrutmen Asesor Tahun 2019 (Revisi). Penetapan Kelulusan Hasil Seleksi Tahap 1 dan 2 akan dilaksnakan tanggal 22-26 Maret 2019 dan akan diumumkan nanti pada tanggal 27 Maret 2019, Masa Penerimaan Pengaduan Masyarakat secara Online mulai tanggal 28-29 Maret 2019 Secara online.



Pengunjung juga dapat mendownload secara lengkap Disini 
Pantau terus situs BAN PAUD dan PNF disini https://banpaudpnf.kemdikbud.go.id/

Minggu, 17 Maret 2019

Gempa Beruntun 5,8 dan 5,2 SR Guncang Lombok

Gempa bumi kembali terjadi berulang kali dengan kekuatan besar 5,8 dan 5,2 SR, 7 km NorthWest LOMBOKTIMUR-NTB, di: 17-Mar-19 07:09:19 UTC, Tidak ada ancaman TSUNAMI, namun akibat gempa tersebut membuat panik masyarakat khususnya diwilayah kabupaten Lombok Timur tepatnya di wilayah Aikmel, Sembalun dan Sambelia.

Belum diketahui tingkat kerusakan yang terjadi akibat oleh gempa tersebut. Untuk itu kepada warga masyarakat dihimbau agar tetap selalu waspada jika sewaktu waktu terjadi gempa susulan.

Gempa pertama kali terjadi sekitar pukul 15.00 WITA berpusat di Wilayah Timur Kabupaten Lombok Timur obel-obel sembalun dan Sambelia dengan kekuatan 5,8 SR, Sedangkan pada pukul 15.10 kembali diguncang oleh gempa kedua berpusat diwilayah Utara kecamatan Aikmel  dengan kekuatan 5,2 SR.

Sabtu, 16 Maret 2019

Bugs Dapodikdasmen Versi 2019.d

Pemutakhiran data Dapodik Semester 2 Tahun Ajaran 2018/2019 dengan menggunakan Aplikasi Dapodikdasmen Versi 2019.c yang telah dirilis beberapa waktu yang lalu. Apresiasi yang tinggi pula atas peran aktifnya dengan melaporkan beberapa bugs/kesalahan aplikasi pada Versi 2019.c sehingga segera dapat dilakukan perbaikan.

Agar proses pemutakhiran data Dapodik Semester 2 Tahun Ajaran 2018/2019 tidak terhambat dengan bugs/kesalahan aplikasi yang ada, maka telah dilakukan perbaikan dan saat ini dirilis Patch Aplikasi Dapodikdasmen Versi 2019.d. Untuk melakukan pembaruan ke Aplikasi Dapodikdasmen Versi 2019.d dapat dilakukan dengan mengunduh dan menginstall Patch. DISARANKAN TELAH MELAKUKAN SINKRONISASI TERLEBIH DAHULU sebelum melakukan install Patch.
Dapodik 2019.d

Tata cara melakukan pembaruan Aplikasi Dapodikdasmen Versi 2019.d melalui install Patch adalah sebagai berikut:

Unduh file PATCH d pada menu unduhan laman dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id atau pada bagian lampiran berita ini.
Lakukan installasi sampai dengan selesai.
Lakukan refresh (Ctrl + F5).
  
Berikut adalah daftar pembaruan pada Aplikasi Dapodikdasmen Versi 2019.d:

[Perbaikan] Perbaikan bugs filter ketika memetakan anggota rombel khusus untuk sekolah baru
[Perbaikan] Perbaikan bugs pembelajaran untuk SMK Kurikulum 2006
[Perbaikan] Perbaikan bugs pada saat pemilihan wali kelas untuk rombongan belajar SKS
[Perbaikan] Perbaikan bugs validasi pendeteksian siswa tingkat akhir SMK wajib mengikuti prakerin
[Perbaikan] Perbaikan bugs validasi untuk No Kitas warga negara asing
[Perbaikan] Perbaikan validasi menjadi warning untuk Peserta Didik berstatus Warga Negara Asing yang tidak memiliki NISN
[Perbaikan] Perbaikan validasi menjadi warning untuk Peserta Didik dan GTK yang belum mempunyai NIK khusus untuk Provinsi Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara dan NTT
[Pembaruan] Penambahan validasi untuk Rombongan Belajar yang salah dalam memilih tingkat pendidikan
[Pembaruan] Penambahan fitur di Manajemen Pengguna dapat merubah username namun hanya untuk akun GTK
[Pembaruan] Penambahan informasi terkait isian yang masih invalid ketika akan menyimpan data Peserta Didik

Minggu, 03 Maret 2019

jadwal Gladi dan UNBK Paket B dan C 2019

JADWAL KEGIATAN KELAS XII PAKET DAN KELS IX PAKET B TH,2019

Hasil gambar untuk JADWAL GLADI PENDIDIKAN KESETARAAN
Untuk Warga Belajar PKBM Miftahussa'adah Garut Gladi Bersih dilaksanakan Tanggal  17 dan 18 Maret 2019



Hasil gambar untuk jadwal unbk pendidikan kesetaraan 2019